DISETRAP

Pusat Informasi Hukum

Training Advokasi Untuk Aktifis Islam Berlangsung Sukses

KARANGANYAR – Bertempat di MAF Steak & Resto Karanganyar telah dilaksanakan training advokasi angkatan pertama yang diikuti 19 elemen ormas Islam se Karanganyar dengan lancar pada Rabu (30/10/2019). Acara ini terbilang sukses sebab jumlah peserta melebihi jumlah perwakilan yakni sebanyak 30 peserta.

Penyajian yang menarik dan praktis dibawakan oleh ahli hukum Dr.Muhammad Taufiq.SH MH dengan diberikan beberapa contoh kasus menjadi salah satu kunci sukses acara ini. Menurut ustad Fahdlun acara ini menarik dan diikuti peserta yang antusias duduk dari awal hingga akhir acara layak diadakan lagi untuk waktu mendatang.

“Bekal berinteraksi dengan mengenal ilmu hukum sangat cocok untuk aktifis masjid dan pondok pesantren agar tidak lengah saat berhadapan dengan masalah hukum atau aparat hukum ,” ujar Fahdlun.

Sementara itu menurut Muhammad Taufiq kegiatan semacam ini wajib diadakan di semua lini aktifis agar mereka tidak merasa takut saat menyelenggarakan kegiatan. Acara yang diakhiri dengan tanya jawab itu berlangsung hidup sebab yang ditanyakan hal-hal aktual dan up to date yang terjadi saat ini.(mtf)

Tinggalkan Komentar